– Intensitas hujan yang cukup tinggi saat ini mulai turun di wilayah Kabupaten Kapuas Hulu. Akibatnya, beberapa infrastruktur jalan mengalami kerusakan.
Seperti kerusakan yang di jalan raya nasional yang berada di antara Desa Semangut dengan Desa Temuyuk Kecamatan Bunut Hulu sebelum simpang Kelibang mengalami keretakan dan terancam longsor.
“Sudah lama jalan itu rusak, dulu sempat ditangani diberi pasir dan batu. Tapi sekarang makin parah,” kata Sutardi, warga Semangut Kecamatan Bunut Hulu, Jumat (12/11/2021).
Sutardi mengatakan jika jalan tersebut tidak cepat ditangani, maka tidak menutup kemungkinan saat hujan terus menerus akan mempercepat longsor jalan tersebut karena berada di kaki bukit.
“Sudah banyak pengguna jalan yang jatuh akibat jalan seperti itu,” ucap Sutardi.
Ardi warga Putussibau membenarkan bahwa jalan nasional di daerah Semangut yang berada di kaki bukit tersebut mengalami keretakan.
“Saya tak tahu juga kenapa jalan tersebut retak, yang jelas jika lewat jalan tersebut harus hati-hati,” ujarnya.
Sebagai masyarakat, Ardi mengharapkan agar pemerintah pusat dapat menanggulangi sementara jalan yang rusak tersebut sebelum makan korban.
“Apalagi sekarang masuk musim penghujan, kita juga khawatir melalui jalan tersebut,” pungkas Ardi. (opik)
Discussion about this post