– Tim Pengawasan Orang Asing (PORA) Kapuas Hulu menyisir perbatasan Indonesia – Malaysia di Kecamatan Badau, Kabupaten Kapuas Hulu, Kamis (17/06/2021). Tim PORA gabungan meliputi Imigrasi Putussibau, TNI, Polri, Bea Cukai, Karantina Kesehatan dan Tim PORA Kecamatan Badau.
Sujarmono Simamora selaku Kasubsi Tekhnologi Informasi Intelijen dan Penindakan Keimigrasian Kantor Imigrasi Putussibau menerangkan, penyisiran di perbatasan itu berlangsung sejak pukul 10.00 WIB.
“Kita melakukan pengawasan dan mengecek are perbatasan Indonesia-Malaysia di Nanga Badau,” jelasnya kepada sejumlah wartawan.
Dikatakan Sujarmono, tidak hanya orang asing saja yang diawasi. “Melainkan setiap orang yang melakukan pelintasan batas juga dilakukan pengawasan,” katanya.
Titik pengawasan dimulai dari Pos Lintas Batas Mentari, Pos Tiga dan Pos Sebindang. Hasil penyisiran tidak menemukan pelanggaran secara Keimigrasian.
“Operasi gabungan di perbatasan ini juga melakukan pembagian masker oleh pengamanan perbatasan di pasar Badau kepada masyarakat untuk mencegah Covid-19,” ujarnya.
Dirinya pun mengimbau kepada seluruh masyarakat yang tinggal di perbatasan, apabila melihat orang asing yang mencurigakan segera dilaporkan kepada pihaknya atau Tim PORA Kecamatan Badau.
“Informasi masyarakat sangat kita butuhkan. Maka dari itu, kita mengajak masyarakat untuk mengawasi juga disekitar lingkungan mereka,” imbaunya. (rin)
Discussion about this post